Jadi Duet Tertajam di Liga 1, Marko Simic Rindukan Riko Simanjuntak Lebih dari Siapa Pun

By Mukhammad Najmul Ula, Kamis, 28 Mei 2020 | 20:10 WIB
Selebrasi penyerang Persija Jakarta, Marko Simic dan Riko Simanjuntak, seusai mencetak gol ke gawang Tampines Rovers, 28 Februari 2018.

BOLANAS.COM - Lebih dari dua bulan tak berkompetisi, Marko Simic lebih merindukan Riko Simanjuntak daripada pemain Persija Jakarta lainnya.

Persija Jakarta saat ini diberkahi salah satu predator paling mematikan dan pelayan paling memanjakan di belantara Liga 1.

Sosok ganas dan figur pelayan yang dimiliki Persija Jakarta ialah Marko Simic dan Riko Simanjuntak.

Marko Simic saat ini telah mencetak 73 gol sejak berkostum Persija Jakarta pada 2018.

Baca Juga: Selain King Eze, Hanya Ada Satu Pemain yang Pernah Mencetak Quattrick untuk Persib

Dari 73 gol tersebut, 28 di antaranya dijaringkan di Liga 1 2019, angka yang cukup untuk menjadikannya top scorer kompetisi.

Sementara itu, Riko Simanjuntak yang datang pada musim bersamaan dengan Simic dikenal sebagai pencetak assist ulung.

Pada musim debut bersama Persija, yaitu musim 2018, Riko mengoleksi 3 gol dan 18 assist di semua ajang.

Pada musim 2019, Riko semakin menjadi-jadi dengan mencatat 1 gol dan 20 assist bagi Persija.

Baca Juga: Jelang Penentuan Nasib Liga 1, Robert Alberts Pastikan Kondisi Fisik Pemain Persib Siap Tempur