Persib Tak Ingin Lepas Pemainnya, PSMS Alihkan Bidikan ke Winger Persija

By Unggul Tan Ngasorake, Minggu, 26 Juli 2020 | 14:02 WIB
Pemain Sayap Persija Jakarta, Riko Simanjuntak, aga melawan Borneo FC di Stadion Gelora Bung Karno (1/3/2020)

BOLANAS.COM - Ditolak Persib Bandung, PSMS Medan kini dikabarkan mengalihkan incarannya kepada winger lincah milik Persija Jakarta.

PSMS Medan masih ingin terus berburu pemain lokal yang merantau bersama klub-klub Liga 1.

Sebelumnya, PSMS telah resmi mendatangkan dua pemain asal Medan.

Mereka adalah Ferdinand Sinaga, dan Paolo Sitanggang.

Keduanya didatangkan dengan status pinjaman dari klub masing-masing.

Belum puas dengan dua pemain tersebut, manajemen PSMS kabarnya akan mendatangkan satu pemain lagi.

Baca Juga: Pelatih Bali United Bicara Peluang Pemainnya Tembus Skuad Utama Timnas U-19 Indonesia

Ghozali Siregar santer dikabarkan sebagai pemain tersebut.

Namun, jalan manajemen PSMS bisa dikatakan menemui jalan buntu.

Hal ini lantaran Persib Bandung enggan melepas salah satu pemainnya tersebut.