Piala AFF 2020 Ditunda, Malaysia Kejar Mimpi Lolos ke Piala Dunia 2022

By Unggul Tan Ngasorake, Jumat, 31 Juli 2020 | 17:17 WIB
Para pemain timnas Malaysia berselebrasi saat mencetak gol ke gawang Thailand dalam lanjutan pertandingan Grup G kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Kamis (14/11/2019).

BOLANAS.COM - Timnas Malaysia menyambut positif kabar mengenai ditundanya ajang Piala AFF 2020.

Asosiasi Sepak Bola ASEAN (AFF) telah resmi menunda Piala AFF 2020.

Pernyataan tersbut disampaikan oleh Presiden AFF, Khiev Sameth.

Rencananya, turnamen dua tahunan tersebut akan diundur ke tahun 2021 mendatang.

Kabar penundaan tersebut disambut gembira oleh timnas Malaysia.

Baca Juga: Penundaan Piala AFF 2020 Tak Menguntungkan Timnas Indonesia?

Pelatih timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe, menilai penundaan tersebut merupakan kabar gembira.

"Itu (penundaan) adalah kabar baik, mungkin keadaan di Asia yang masih belum stabil menjadi alasan AFF mengambil keputusan tersebut," kata Cheng Hoe dilansir Bolanas.com dari Stadium Astro.

Cheng Hoe menyebut saat ini timnas Malaysia akan mengalihkan fokus ke laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022.

"Kualifikasi Piala Dunia adalah target utama timnas Malaysia," ungkan Cheng Hoe.