Bima Sakti Ungkap Perkembangan Timnas U-16 Indonesia dalam Beberapa Aspek

By Nungki Nugroho, Sabtu, 3 Oktober 2020 | 21:53 WIB
Pemain dan ofisial timnas U-16 Indonesia saat mengikuti training camp di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi.

BOLANAS.COM - Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, menyebut anak asuhnya mengalami peningkatan selama training camp (TC) pada September 2020.

Timnas U-16 Indonesia telah menyelesaikan pemusatan latihan untuk bulan September 2020.

Di bawah arahan Bima Sakti, timnas U-16 Indonesia telah berlatih sejak 20 September hingga 3 Oktober di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi.

Bima menyebut latihan timnas U-16 Indonesia berjalan dengan lancar.

"Alhamdulillah, semua berjalan dengan lancar," kata Bima dikutip Bolanas dari laman resmi PSSI.

Baca Juga: Pindah TC di Kroasia, Gelandang Timnas U-19 Indonesia Rasakan Suasana Berbeda

TC ditutup dengan latihan ringan sembari mengelar internal game.

"Hari ini kami latihan dengan tempo rendah, salah satunya kami berlatih passing, rondo, dan yang terakhir internal game," jelas Bima.

Marselino Ferdinan dkk dinilai telah mengalami peningkatan dalam beberapa aspek.

"Yang pasti fisik mereka lebih kuat, faktor-faktor teknik dan lainnya juga meningkat secara signifikan, organisasi bertahan dan transisi sudah semakin bagus," ucap Bima.