Profil Dua Pemain Berdarah Jerman yang Dipanggil Shin Tae-yong di TC Timnas U-19 Indonesia

By Unggul Tan Ngasorake, Rabu, 21 Oktober 2020 | 07:00 WIB
Amunisi Baru Timnas U-19 Indonesia, Luah Fynn Jeremy Mahesa, sudah mengikuti latihan bersama skuat Garuda muda di Kroasia.

BOLANAS.COM - Timnas U-19 Indonesia kembali mendatangkan pemain keturunan ke pemusatan latihan (TC) yang berlangsung di Kroasia.

Pemandangan sedikit berbeda terlihat pada sesi latihan timnas U-19 Indonesia, Senin (19/10/2020).

Terlihat ada dua wajah baru yang ikut berlatih bersama pemain timnas U-10 Indonesia lainnya.

Dua pemain tersebut adalah Kelana Noah Mahesa dan Luah Fynn Jeremi Mahesa.

Rupanya kedua pemain tersebut hadir untuk memenuhi panggilan dari pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Ta-yong.

Baca Juga: Shin Tae-yong Panggil Dua Pemain Berdarah Jerman untuk Gabung TC Timnas U-19 Indonesia

Shin Tae-yong menjelaskan bahwa dirinya ingin melihat langsung kemampuan dua pemain tersebut.

"Ya saya mengundang dua pemain ini untuk datang ke Kroasia karena saya ingin melihat langsung kualitas mereka," kata Shin Tae-yong dikutip dari laman resmi PSSI.

Jeremy dan Kelana diketahui merupakan saudara yang sama-sama memiliki darah campuran Indonesia-Jerman.

Saat ini keduanya juga sama-sama membela klub asal Jerman, yaitu Bonner SC.