Bukan Asnawi Mangkualam, Dua Eks Timnas Indonesia Sudah Gabung Klub Korea Selatan

By Najmul Ula, Rabu, 27 Januari 2021 | 14:43 WIB
Pemain timnas U-19 Indonesia Muhammad Iqbal

BOLANAS.COM - Dallen Doke dan Muhammad Iqbal telah terbang ke Korea Selatan untuk bergabung latihan di klub Cheongju FC.

Dua pemain eks timnas Indonesia junior diketahui telah berada di Korea Selatan untuk berlatih bersama salah satu klub negara itu.

Dua pemain muda Indonesia tersebut yaitu Dallen Doke (23 tahun) dan Muhammad Iqbal (20 tahun).

Dallen Doke tercatat pernah dipanggil timnas Indonesia U-22 pada 2019, sedangkan Muhammad Iqbal juga pernah menjadi bagian timnas U-19 di era Indra Sjafri.

Baca Juga: PSM Makassar Bantah Asnawi Mangkualam Resmi Gabung Ansan Greeners FC

Dua pemain tersebut berarti telah mendahului Asnawi Mangkualam, pemain PSM Makassar yang juga akan berkarier di Korea Selatan.

Asnawi Mangkualam memang disebut telah menjalin kesepakatan dengan klub K League 2, Ansan Greeners.

Meski begitu, baik Ansan Greeners maupun PSM Makassar belum mengumumkan secara resmi kepindahan Asnawi Mangkualam.

Media Korea Selatan, Chosun, sudah menyebut Asnawi Mangkualam akan berangkat ke Korea Selatan dan tiba di Ansan Greeners pada Februari mendatang.

Baca Juga: Bhayangkara Solo FC Konfirmasi Sedang Negosiasi dengan Klub Malaysia soal Saddil Ramdani