Selangkah di Depan Shin Tae-yong, Park Hang-seo Raih Penghargaan Istimewa dari Korsel

By Nungki Nugroho, Rabu, 3 Februari 2021 | 06:30 WIB
Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo (kiri), berbicara dengan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

BOLANAS.COM - Selangkah lebih depan dari Shin Tae-yong, Park Hang-seo mendapatkan penghargaan dari pemerintah Korea Selatan terkait jasanya di timnas Vietnam.

Park Hang-seo kembali menunjukkan prestasi setingkat di atas pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Sebelum ini, Park Hang-seo juga menjadi contoh dari Shin Tae-yong dalam mengorbit pemain ke Korsel.

Baca Juga: Eks Pemain Persib Bandung Dikabarkan Merapat ke Klub Timor Leste

Dua tahun lalu Park Hang-seo mengirim pemain muda Vietnam, Nguyen Cong Phuong, untuk bergabung dengan klub Korsel, Incheon United.

Kini langkah Park Hang-seo diteruskan oleh Shin Tae-yong yang merekomendasikan Asnawi Mangkualam ke Ansan Greeners.

Kali ini Park Hang-seo kembali selangkah di depan Shin Tae-yong.

Pelatih berusia 63 tahun itu mendapatkan apresiasi dari pemerintah Korea Selatan.

Pada Senin (1/2/2021), Park Hang-seo menerima langsung medali peringatan untuk menghormati keberhasilannya bersama timnas Vietnam.

"Medali peringatan ini merupakan kehormatan besar bagi saya,"