APPI Ungkap PSM Makassar Sudah Satu Tahun Tunggak Gaji Pemain

By Unggul Tan Ngasorake, Selasa, 16 Februari 2021 | 20:15 WIB
General Manager APPI, Ponaryo Astaman, dalam acara Konferensi Pers bertajuk Pertemuan Pesepakbola In

BOLANAS.COM - Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia (APPI) mengungkapkan bahwa permasalah tunggakan gaji PSM Makassar sudah berlangsung lama.

Informasi tersebut disampaikan oleh General Manager APPI, Ponaryo Astaman.

Manajemen PSM Makassar saat ini memang tengah dihadapkan oleh permasalahan tunggakan gaji pemain.

PSM Makassar terancam sanksi dari FIFA setelah dilaporkan oleh mantan pemain asingnya, Giancarlo Rodrigues ke Dispute Resolution Chamber (DRC).

Namun, Pornaryo mengungkapkan bahwa bukan hanya Giancarlo Rodrigues yang gajinya masih belum dibayar oleh PSM Makassar.

Baca Juga: Berita Transfer - Satu Lagi Pemain Indonesia Resmi Gabung Klub Eropa

Ponaryo menyebut hampir semua pemain PSM Makassar masih belum mendapatkan hak mereka.

"Iya memang ada pemain lokal yang masih menunggak gaji. Bahkan hampir semuanya itu mengajukan laporan ke APPI," kata Ponaryo dikutip Bolanas dari BolaSport.com, Selasa (16/2/2021).

Permasalahan ini sendiri sudah diadukan ke badan resmi bentukan FIFA, National Dispute Resolution Chamber (NDRC).

"Habis menerima laporan itu APPI melakukan koresponden dengan PSM dan tidak ada solusi akhirnya masuk ke pengadilan. Prosesnya juga sama ke NDRC, ya kayak gitu," tutur Ponaryo.