Berita Transfer - Persebaya Resmi Kontrak Eks Pemain Ansan Greeners

By Unggul Tan Ngasorake, Selasa, 15 Juni 2021 | 09:35 WIB
Logo Persebaya Surabaya

BOLANAS.COM - Persebaya Surabaya kembali memperkenalkan pemain asing barunya untuk mengarungi Liga 1 2021/2022.

Persebaya Surabaya akhirnya melengkapi kuota pemain asing mereka untuk Liga 1 2021/2022.

Kali ini Persebaya Surabaya mendatangkan gelandang serang asal Brasil.

Pemain baru Persebaya itu bernama Bruno Moreira.

Bruno Moreira resmi diperkenalkan melalui Instagram resmi klub pada Selasa (15/6/2021).

Baca Juga: Pembelaan Atta Halilintar soal Perekrutan 2 Pemain Indisipliner Timnas ke AHHA PS Pati FC

"Bem-vindo a familia Bruno Moreira (Selamat datang, Bruno Moreira)," tulis Persebaya dikutip dari Instagram resmi klub.

"Salam satu nyali!, Wani!," tandasnya.

Ini adalah kali pertama Bruno Moreira bermain di Indonesia.

Bruno Moreira sendiri adalah pemain muda Brasil jebolan akademi Santos FC.

Sebelum merapat ke Persebaya, pemain berusia 22 tahun itu pernah bermain di Kolombia bersama Envigado.

Selain itu, Bruno juga sempat bermain untuk klub Korea Selatan, Ansan Greeners dan Chungnam Asan.

Bruno menjadi pemain asing keempat Persebaya musim ini.

Baca Juga: Marco Motta Bicara soal Karakter Pelatih Baru Persija Angelo Alessio

Sebelumnya, Persebaya juga telah merekrut sriker asal Brasil Jose Wilkson.

Tim Bajol Ijo juga telah resmi mengontrak gelandang asal Jepang, Taisei Marukawa.

Persebaya juga baru saja mengontrak eks pemain Leicester City, Alie Sesay.

Kehadiran empat pemain tersebut akan melengkapi pemain lokal milik Persebaya.

Baca Juga: Dua Tahun Dibekap Cedera, Kiper Nomor 1 Persib Siap Kembali di Piala Walikota Solo 2021