Respon PSSI Usai Batal Jadi Tuan Rumah Piala Asia Wanita U-17 2022

By Unggul Tan Ngasorake, Jumat, 23 Juli 2021 | 14:17 WIB
Timnas putri Indonesia sedang berlatih di Lapangan D, Senayan, Jakarta, 8 Maret 2021.

BOLANAS.COM - Indonesia dipastikan batal menjadi tuan rumah untuk Piala Asia Wanita U-17 tahun 2022 mendatang.

Konfederasi sepak bola Asia (AFC) resmi membatalkan Piala Asia Wanita U-22 dan U-17 2022.

Sebelumnya, AFC telah menunjuk Uzbekistan untuk menjadi tuan rumah Piala Asia U-22 2022.

Sementara itu, untuk Piala Asia U-17 2022 AFC menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah.

Rencananya event tersebut akan bergulir mulai 9-22 Mei 2022 mendatang.

Baca Juga: Berita Liga 1 - PSIS Semarang Resmi Ditinggal Satu Pemain Asingnya

Namun, rencana tersebut kini telah resmi dibatalkan oleh AFC.

Pandemi Covid-19 yang masih tinggi menjadi alasan AFC membatalkan dua event tersebut.

Rencananya Indonesia akan kembali ditunjuk sebagai tuan rumah untuk Piala Asia U-17 wanita pada tahun 2024 mendatang.