Profil Kim Hae-woon, Asisten Shin Tae-yong dengan 4 Gelar Juara Liga Korea yang Mundur dari Timnas

By Nungki Nugroho, Rabu, 11 Agustus 2021 | 17:29 WIB
Shin Tae-yong tampil dalam sebuah acara televisi di Korea Selatan berjudul Combine to Chill yang disiarkan JTBC, Minggu (13/12/2020).

BOLANAS.COM - Tiga asisten pelatih Shin Tae-yong di timnas Indonesia telah resmi mengundurkan diri karena alasan personal.

Shin Tae-yong kembali memiliki perbedaan pemikiran dengan asistennya di timnas Indonesia.

Sebelum ini, Shin juga telah ditinggal oleh asistennya di timnas Indonesia Gong Oh-kyun pada akhir tahun 2020.

Gong kemudian digantikan oleh Choi In-cheul yang masih bertahan sampai kini.

Baca Juga: Krisis Timnas Indonesia, Shin Tae-yong: Kami Sedang Mencari Pelatih Baru

Saat ini giliran tiga asisten pelatih timnas Indonesia, yakni Kim Hae-woon, Lee Jae-hong, dan Kim Woo-jae yang resmi mengundurkan diri karena alasan personal.

Kim Hae-woon sendiri merupakan asisten pelatih kiper di timnas Indonesia.

Sebelum bergabung dengan timnas, Kim Hae-won juga melatih timnas Korea Selatan bersama Shin Tae-yong di Piala Dunia 2018 lalu.