Asnawi Mangkualam Tegaskan Fokus Berkarier di Ansan Greeners, Bukan Jalan-Jalan Keliling Korea

By Najmul Ula, Senin, 20 September 2021 | 13:51 WIB
Penampilan Asnawi Mangkualam saat membela Ansan Greeners melawan Bucheon FC dalam lanjutan K-League 2 2021 pada Minggu (5/9/202

BOLANAS.COM - Asnawi Mangkualam tak memikirkan rencana jalan-jalan demi fokus berkarier di Ansan Greeners.

Pemain muda Indonesia, Asnawi Mangkualam, angkat bicara soal pengalaman hampir setahun merumput di Korea Selatan.

Asnawi Mangkualam terhitung bergabung klub K-League 2, Ansan Greeners, sejak Februari 2021.

Kini, Asnawi Mangkualam sudah mengecap total empat penampilan bagi Ansan Greeners di K-League 2 dan Piala FA Korea Selatan.

Baca Juga: Keputusan Aneh Shin Tae-yong: Panggil 36 Pemain Timnas Indonesia, 5 Orang Belum Berkeringat di Liga 1

Asnawi baru-baru ini menjalani wawancara dengan media setempat, Nate, untuk bercerita tentang kesan berkarier di Korea.

Selain Asnawi, media tersebut juga meng-interview Sasalak Haiprakhon (Thailand/Jeonbuk Hyundai), Lars Veldwijk, dan Nicholas Benegas.

Asnawi sekali lagi menyampaikan sepak bola Korea lebih menuntut ketimbang kompetisi di Indonesia.

Baca Juga: Klasemen Liga 1 2021/22 - PSIS Rasakan Dinginnya Pucuk, Persipura Calon Kuat Degradasi