Paling Muda di Timnas U-23 Indonesia, Ronaldo Kwateh Tak Minder Bersaing dengan Bagus Kahfi dan Witan Sulaeman

By Unggul Tan Ngasorake, Minggu, 17 Oktober 2021 | 17:01 WIB
Pemain sayap kanan Madura United, Ronaldo Kwateh, nampak akan menendang bola dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 25 September 2021.

BOLANAS.COM - Penyerang timnas U-23 Indonesia, Ronaldo Kwateh, mengaku tak minder apabila harus bersaing dengan para seniornya untuk mendapat tempat di tim utama.

Harapan tinggi diungkapkan oleh pemain timnas U-23 Indonesia, Ronaldo Kwateh.

Ronaldo Kwateh berharap dirinya bisa menembus skuad utama timnas U-23 Indonesia untuk Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.

Seperti diketahui, timnas U-23 Indonesia akan berhadapan dengan Australia 27 dan 30 Oktober 2021 mendatang.

Untuk menghadapi laga tersebut, pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong memanggil 33 pemain.

Baca Juga: Dua Insiden Tak Terpuji Bikin Pekan Ketujuh Liga 1 2021 Tercoreng

Nama Ronaldo Kwateh menjadi salah satu nama yang mencuri perhatian.

Pasalnya, Ronaldo Kwateh menjadi pemain termuda di skuad timnas U-23 Indonesia kali ini.

Usia Ronaldo Kwateh sendiri saat ini baru menginjak 16 tahun.