Sedang Krisis Bek Tengah, Persija Pagari Ryuji Utomo dari Klub Jepang dan Korea Selatan

By Unggul Tan Ngasorake, Rabu, 3 November 2021 | 13:07 WIB
Bek Persija Jakarta,Ryuji Utomo, sedang memasuki lapangan laga melawan Borneo FC di Stadion Gelora Bung Karno (1/3/2020)

BOLANAS.COM - Sedang mengalami krisis bek tengah, Persija Jakarta siap mempertahankan Ryuji Utomo dari buruan klub lain.

Nama Ryuji Utomo belakangan ini memang tengah dikaitkan dengan sejumlah klub luar negeri.

Klub kasta kedua Liga Jepang, Jubilo Iwata dikabarkan siap meminang Ryuji Utomo.

Selain itu, Ryuji Utomo juga dikabarkan diminati oleh klub kasta kedua Liga Korea Selatan, Jeongnam Dragons.

Saat ini Ryuji Utomo sendiri masih menjalani masa peminjaman di klub Malaysia, Penang FC.

Baca Juga: Sempat Terkurung di Malaysia, Saddil Ramdani Akhirnya Bisa Pulang ke Indonesia

Ryuji Utomo dipinjamkan Persija Jakarta ke Penang FC pada awal tahun 2021 lalu.

Kontrak Ryuji di Penang FC sendiri dilaporkan akan berakhir pada Desember 2021 mendatang.

Sadar pemainnya diminati banyak klub, Persija pun bergerak cepat.