Piala AFF 2020 - Egy dan Elkan Cuma Punya Satu Laga untuk Pahami Taktik Shin Tae-yong

By Najmul Ula, Senin, 15 November 2021 | 05:00 WIB
Asnawi Mangkualam, Elkan Baggott, Victor Igbonefo dan Pratama Arhan yang berlatih terpisah pada latihan terakhir Timnas Indonesia di Jakarta sebelum ke Turki, pada Rabu (10/11/2021).

BOLANAS.COM - Egy Maulana Vikri dan Elkan Baggott akan meninggalkan timnas Indonesia selepas laga kontra Afghanistan.

Persiapan tim nasional Indonesia menuju Piala AFF 2020 akan terganggu dengan kepergian dua pemain penting.

Dua pemain yang akan meninggalkan timnas Indonesia tersebut yaitu Egy Maulana Vikri (FK Senica) dan Elkan Baggott (Ipswich Town).

Egy Maulana Vikri dan Elkan Baggott hanya akan membersamai timnas Indonesia hingga laga uji coba kontra Afghanistan, Selasa (16/11/2021).

Baca Juga: Afghanistan Pernah Bungkam Indonesia, Rachmat Irianto Akui Tim Garuda Punya Kelemahan Mencolok

Elkan Baggott memastikan ia akan langsung kembali ke Inggris selepas laga kontra Afghanistan itu.

"Saya pikir Afghanistan adalah pertandingan terakhir FIFA dan saya akan bermain jika dipilih oleh pelatih," ucap Elkan (10/11/2021).

"Kemudian saya akan kembali ke Inggris dua minggu, lalu saya akan terbang ke Singapura pada 1 Desember untuk berlaga di Piala AFF," urainya.

Baca Juga: Persib Kirim Tiga Pemain ke Timnas Indonesia U-18, Cuma Separuh dari Pemain Persija