Ucapan Menyakitkan Shin Tae-yong Akan Jadi Bahan Bakar Laos Hadapi Indonesia

By Najmul Ula, Sabtu, 11 Desember 2021 | 21:58 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong

BOLANAS.COM - Pelatih Laos menantang para pemainnya untuk membalikkan ucapan Shin Tae-yong yang menyebut Laos adalah tim terlemah Grup B Piala AFF 2020.

Pelatih tim nasional Laos, Vengadalam Selvaraj, merespons ucapan Shin Tae-yong menjelang duel di Piala AFF 2020.

Timnas Laos akan menantang Indonesia dalam lanjutan pertandingan Grup B Piala AFF 2020 di Stadion Bishan, Minggu (12/12/2021).

Timnas Laos saat ini berstatus juru kunci Grup B dengan nol poin dalam dua laga, serta memiliki rekor terburuk kebobolan enam gol.

Baca Juga: Kick Off Bentrok Waktu Maghrib, Persija Gagal Taklukkan 10 Pemain Bhayangkara FC

Situasi Laos tersebut tak luput dari pengamatan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong terang-terangan menyebut Laos adalah tim terlemah di Grup B dan menargetkan Garuda untuk pesta gol.

"Kalau mau jujur tim Laos itu tim yang sangat lemah di grup kita, memang terasa tidak enak juga tapi memang Laos yang sangat banyak kemasukan gol," tutur Shin (11/12/2021).

Baca Juga: Filipina Cuma Berkeringat Satu Babak, Tujuh Gol Bersarang di Gawang Timor Leste

"Ini sistemnya turnamen, jadi bisa ada kemungkinan hitungan selisih gol, karena itu saya akan meminta pemain untuk cetak gol banyak," tandasnya.

Timnas Indonesia memang perlu mencetak banyak gol untuk memperebutkan tiket ke semifinal dengan Vietnam dan Malaysia.

Di pihak Laos, pelatih Vengadalam Selvaraj menyatakan akan menatang pemainnya untuk membantah ucapan Shin.

"Kami memiliki pemain berkualitas dan saya memiliki kepercayaan yang tinggi terhadap semua pemain saya," ucap Selvaraj (11/12/2021).

"Ucapan di jumpa pers (dari Shin) akan menjadi tantangan buat kami."

"Jika kami memiliki waktu persiapan yang lebih banyak dengan para pemain yang sama, tentunya pastinya kami akan mendapatkan hasil yang lebih baik," sambungnya.

Ucapan menyakitkan Shin Tae-yong di atas juga dianggap bisa membangkitkan motivasi para pemain Laos.

"Saya bisa informasikan kepada para pemain saya terhadap apa yang pelatih lawan (Shin) gambarkan tentang kami," ujarnya.

"Itu pastinya bisa menjadi motivasi untuk pemain saya agar bangkit saat melawan mereka," tandasnya.

Pertandingan Indonesia kontra Laos akan dilangsungkan Minggu (12/12/2021) sore ini pukul 16.30 WIB.

Baca Juga: Hasil Piala AFF Grup A - Teerasil Dangda Samai Rekor Legenda Arema, Thailand Lumat Myanmar 4-0