Finishing Berkelas Taufik Hidayat Bobol Bhayangkara FC, Persija Perlu Buang Simic dan Tak Usah Beli Striker Asing?

By Najmul Ula, Minggu, 27 Maret 2022 | 11:41 WIB
Penyerang Persija Jakarta, Taufik Hidayat, nampak sedang melakukan selebrasi seusai mencetak satu gol dalam laga pekan ke-21 Liga 1 2021 di Stadion Gelora Ngurah Rai, Bali, 26 Januari 2022.

BOLANAS.COM - Taufik Hidayat tampil impresif sebagai striker tunggal dalam dua laga terakhir melawan PSM dan Bhayangkara FC.

Striker belia Persija Jakarta, Taufik Hidayat, mulai konsisten menampilkan performa tajam di Liga 1 2021/22.

Taufik Hidayat merupakan striker berusia 22 tahun tahun yang dipercaya Persija Jakarta untuk menggantikan Marko Simic.

Pelatih Sudirman tampak lebih mempercayai Taufik Hidayat, terbukti dengan hilangnya Marko Simic dalam tujuh laga terakhir.

Baca Juga: Tutupi Cela Asnawi, Pelatih Ansan Greeners Pasang Kapten Timnas Indonesia sebagai Striker Tunggal

Terbaru, Taufik mencetak satu gol berkelas dalam laga menghadapi Bhayangkara FC, Sabtu (26/3/2022).

Menerima umpan dari Ilham Rio Fahmi, Taufik menghajar bola mendatar tersebut dengan kaki lemahnya, kaki kiri.

Bola tendangan Taufik meluncur dengan lengkungan sempurna yang tak bisa dijangkau Awan Setho ke sudut kiri gawang.

Penonton yang tak mengenali Taufik barangkali akan mengira gol tersebut diciptakan striker asing.

Baca Juga: Gusar Asnawi Minim Menit Bermain, Shin Tae-yong Temui Pelatih Ansan Greeners

Sayang, Persija langsung terbobol oleh Herman Dzumafo empat menit berselang, sehingga hanya meraup hasil imbang 1-1.

Gol berkelas Taufik di atas merupakan lanjutan dari performa sama apiknya di laga sebelumnya melawan PSM (21/3/2022).

Pada laga itu, Taufik berkontribusi besar dalam dua gol Persija yang sayangnya tak tercatat sebagai assist.

Taufik menjadi pemantul dan melepas flick bagi tendangan bebas Syahrian Abimanyu, yang dikonversi menjadi gol oleh Makan Konate dan Ikhwan Ciptady.

Dengan kontribusi sebesar itu, Taufik bisa jadi telah resmi menggantikan Marko Simic sebagai ujung tombak Macan Kemayoran.

"Kalau terbebani (jadi suksesor Simic) enggak juga, karena kami sama-sama bekerja keras di lapangan," tutur Taufik (21/3/2022).

"Saya dibanti sama abang-abang senior untuk lebih percaya diri dan bermain baik," sambungnya.

Dibanding awal musim, Taufik memang terlihat lebih percaya diri seturut banyaknya menit main yang didapatkan.

Baca Juga: Dua Kali Terbantai di Korea, Timnas U-19 Angkatan Ronaldo Kwateh Lebih Buruk dari Angkatan Witan Sulaeman?

Taufik kini mengoleksi total tiga gol dan dua assist dalam 26 laga di Liga 1 2021/22.

"Kami juga melaksanakan arahan dari pelatih dengan baik," tandasnya.

Mengingat Persija saat ini berani tak memakai Marko Simic, manajemen klub bisa jadi tak perlu merekrut striker asing seturut performa trengginas Taufik Hidayat. 

Ia diprediksi akan masuk dalam skuat timnas Indonesia U-23 untuk SEA Games 2021 mendatang.

Baca Juga: Shin Tae-yong Tonton Ansan Greeners, Putra Kandungnya Nyekor Tapi Lebih Khawatir Performa Merosot Asnawi