David da Silva 'Bantu' Barito Putera Lolos dari Degradasi, Pelatih Persib Kecewa

By Unggul Tan Ngasorake, Jumat, 1 April 2022 | 11:47 WIB
Tendangan penalti David da Silva ke gawang Barito Putera pada laga pekan ke-34 Liga 1 2021-2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (31/3/2022) menuai perbincangan di dunia maya, banyak netizen menaruh kecurigaan kepada penyerang asal Brasil.

BOLANAS.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, dibuat kecewa oleh David da Silva karena gagal mengksekusi penalti saat melawan Barito Putera.

Laga sengit tersaji di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (31/3/2022).

Persib Bandung harus puas berbagi poin setelah ditahan imbang Barito Putera 1-1.

Bagi Persib Bandung sendiri laga ini sudah tidak berarti apa-apa karena sudah mengamankan posisi kedua klasemen akhir Liga 1 2021-2022.

Sementara itu, Barito Putera memang butuh poin dari laga ini agar tidak terdegradasi.

Baca Juga: Pemain Indisipliner hingga Sanksi dari PSSI, Berikut Deretan Konflik yang Menyeret Persipura ke Jurang Degradasi

Persib unggul lebih dulu lewat gol dari Bekcham Putra pada menit ke-54.

Barito Putera baru bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-83 berkat gol Beni Oktovianto.

Hasil imbang ini sudah cukup bagi Barito Putera untuk terhindar dari kejaran Persipura Jayapura yang berada di zona degradasi.

Satu poin yang diraih Barito Putera ini sendiri tak terlepas dari "bantuan" dari striker Persib, David da Silva.