Tahun Lalu Dikalahkan Persija, Manajemen Persib Singgung Persaingan Grup Neraka di Turnamen Pramusim 2022

By Nungki Nugroho, Minggu, 29 Mei 2022 | 21:54 WIB
Pemain Persib Bandung merayakan gol yang dicetak oleh Ezra Walian ke gawang Persebaya Surabaya pada perempat final Piala Menpora 2021.

BOLANAS.COM - Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono, menyinggung soal hasil drawing turnamen pramusim 2022 yang menempatkan timnya di grup neraka.

Persib Bandung bakal ikut serta dalam turnamen pramusim Liga 1 2022.

Sesuai hasil drawing, Persib tergabung di Grup C bersama tiga tim kuat Liga 1.

Skuad Maung Bandung akan bertemu dua tim juara Liga 1, Bali United dan Bhayangkara FC.

Baca Juga: Persib Gabung Grup Neraka di Turnamen Pramusim 2022, Duo Brasil Siap Jadi Tumpuan

Kemudian Persib juga bakal menghadapi Persebaya Surabaya yang musim lalu berhasil finish di lima besar.

Turnamen pramusim ini diikuti 18 tim dari Liga 1 yang terbagi menjadi empat grup.

Fase grup rencananya dimulai pada kurun 11-28 Juni 2022.

Keempat kota yang menjadi tuan rumah adalah Solo, Samarinda, Bandung, dan Malang.

Baca Juga: BREAKING NEWS - Hasil Drawing Turnamen Pramusim 2022, Bali United dan PSM Terancam Bentrok Piala AFC