Lupakan Kemenangan atas Kuwait, Shin Tae-yong Minta Pemain Timnas Indonesia Fokus 2 Laga Sisa

By Unggul Tan Ngasorake, Jumat, 10 Juni 2022 | 05:00 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat ditemui di Hotel Sultan, Jakarta, 26 Mei 2022.

BOLANAS.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, tampaknya tak ingin Marc Klok dkk terlalu puas diri usai mengalahkan Kuwait di Kualifikasi Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia berhasil membungkam Kuwait di laga perdana Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023, Kamis (9/6/2022).

Kuwait sendiri lebih dulu unggul berkat gol dari Yousef Alsulainan

Namun, timnas Indonesia mampu membalas lewat dua gol Marc Klok (44') dan Rachmat Irianto (46').

Kemenangan ini membuat timnas Indonesia mengawali Kualifikasi Piala Asia 2023 dengan catatan positif.

Baca Juga: Shin Tae-yong: Kemenangan Timnas Indonesia Atas Kuwait Berkat Kerja Keras Pemain!

Timnas Indonesia saat ini berada di peringkat kedua klasemen sementara Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 dengan mengoleksi poin tiga.

Sementara itu, di puncak klasemen ada Yordania yang unggul agregat gol.

Berkat kemenangan ini peluang timnas Indonesia untuk lolos ke Piala Asia 2023 kian terbuka lebar.

Namun, Shin Tae-yong mengingatkan anak asuhnya untuk tidak terlalu cepat puas.