Bukan Ezechiel Ndouassel atau Marko Simic, Ini Sosok Striker Anyar Persis Solo

By Unggul Tan Ngasorake, Jumat, 5 Agustus 2022 | 15:05 WIB
Skuat Persis Solo (skuad Persis Solo) sedang bersiap jelang bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 31 Juli 2022.

BOLANAS.COM - Persis Solo resmi mendatangkan dua pemain asing baru di hari terakhir bursa transfer Liga 1 2022-2023.

Bursa transfer awal musim Liga 1 2022-2023 resmi ditutup pada Kamis (4/8/2022).

Di hari terakhir sejumlah tim masih sibuk mendatangkan pemain baru.

Salah satunya adalah Persis Solo yang resmi mendatangkan dua pemain asing baru.

Seperti diketahui, Persis Solo sebelumnya memutuskan untuk mencoret Aaron Evans dan Gerrard Artigas.

Baca Juga: Masuk Rumah Sakit, Satu Pemain Asing Persija Dipastikan Absen Lawan PSM Makassar

Keduanya dinilai gagal memenuhi ekspetasi dari tim pelatih Persis Solo.

"Itu adalah kebijakan bersama untuk kami melepas kedua pemain itu (Aaron Evans dan Gerrard Artigas)," kata pelatih Persis, Jacksen F Tiago, Sabtu (30/8/2022).

"Ini adalah sebuah kebijakan yang harus kami ambil cukup drastis dan untuk membuat tim ini lebih baik lagi ke depan.

Sejumlah nama pemain asing pun sempat dikabarkan akan merapat ke tim berjuluk Laskar Sambernyawa itu.

Nama Marko Simic dan Ezechiel Ndouassel menjadi dua pemain yang santer dikabarkan akan merapat ke Persis.

Namun, pilihan akhir manajemen Persis ternyata bukan dua nama tersebut.

Teka-teki mengenai sosok pengganti dua pemain itu pun akhirnya menemui titik terang.

Persis Solo resmi mendatangkan striker asing baru yakni, Fernando Rodriguez Ortega.

Baca Juga: Bukan Tim Liga 1, Egy Maulana Vikri Akhirnya Beri Bocoran soal Klub Barunya

Fernando Rodriguez Ortega sendiri bukan nama asing di sepak bola Indonesia.

Pemain asal Spanyol itu tercatat pernah bermain untuk Mitra Kukar pada tahun 2017 lalu.

Saat itu Fernando Rodriguez tampil cukup mengesankan.

Fernando Rodriguez berhasil mengemas 15 gol dari 30 pertandingan.

Setelah berpisah dengan Mitra Kukar, striker berusia 35 tahun itu menghabiskan waktunya dengan bermain di sejumlah klub Malaysia.

Sebelum gabung Persis, Fernando Rodriguez tercatat bermain untuk Johor Darul Takzim II.

Selain Fernando Rodriguez, Persis juga mendatangkan winger lincah asal Jepang, Ryo Matsumura.

Dilansir dari Transfermarkt, Ryo Matsumura pernah membela sejumlah tim di Liga Thailand.

Terakhir pemain berusia 25 tahun itu tercatat membela BG Pathum United.

Hingga saat ini manajemen Persis Solo memang belum mengumumkan kedatangan dua pemain tersebut.

Akan tetapi, nama keduanya sudah resmi terdaftar sebagai pemain Persis di website PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Baca Juga: Kick Off Malam Kembali Tuai Protes, Pelatih Persebaya: Pemain Jadi Kurang Tidur