Prediksi Line Up Indonesia Vs Kamboja - Tim Terbaik Turun, Kecuali Arhan yang Tak Punya Pengganti Sepadan

By Najmul Ula, Jumat, 23 Desember 2022 | 04:30 WIB
Bek timnas Indonesia, Pratama Arhan saat latihan terpisah.

BOLANAS.COM - Shin Tae-yong bisa menurunkan tim terbaik Indonesia melawan Kamboja, Pratama Arhan tak punya pengganti sepadan di sektor kiri.

Timnas Indonesia bisa memulai laga pertama Piala AFF 2022 dengan positif jika melihat kualitas pemain yang bisa diturunkan.

Timnas Indonesia dijadwalkan membuka Piala AFF 2022 dengan menjamu Kamboja di Stadion Utama GBK, Jumat (23/12/2022).

Di antara 23 pemain yang didaftarkan timnas Indonesia, hanya Pratama Arhan yang diragukan tampil karena cedera.

Baca Juga: El Clasico Harusnya Perang Bintang, Persib Vs Persija Terancam Tanpa Pemain Terbaik Gara-gara Bentrok Piala AFF

Shin Tae-yong mengungkap bek Tokyo Verdy itu mengalami cedera ringan sehingga berlatih terpisah dengan pemain lain.

"Untuk pencegahan, buat jaga-jaga saja makanya Arhan latihan terpisah di timnas Indonesia sore ini," ucap Shin (20/12/2022).

"Cedera ada, tapi bukan cedera serius," tandasnya.

Kabar buruk bagi publik Tanah Air, pemain pelapis di posisi bek kiri mempunyai riwayat buruk di level internasional meski tampil baik di Liga 1.

Baca Juga: Piala AFF - Lagu 'Ojo Dibandingke' Punya Makna Sedih, Suporter Malaysia Pesimis Timnya Bisa Saingi Indonesia?