Hasil Liga 1 - 'Juara Bukan Sulap Bukan Sihir', PSM Dekati Trofi usai Taklukkan Bhayangkara FC

By Najmul Ula, Jumat, 17 Maret 2023 | 16:51 WIB
Gelandang PSM Makassar, Ananda Raehan (tengah) mencetak satu gol dalam kemenangan 2-0 atas Bhayangkara FC di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, pada Jumat (17/3/2023) sore WIB.

BOLANAS.COM - PSM Makassar di ambang menjadi juara Liga 1 2022/23 usai mengalahkan Bhayangkara FC, tinggal menunggu hasil Persib Bandung.

Gelar juara Liga 1 2022/23 hampir dipastikan menjadi milik PSM Makassar setelah kemenangan teranyar tim besutan Bernardo Tavares itu.

PSM Makassar baru saja menaklukkan Bhayangkara FC dengan skor 3-1 pada laga pekan ke-31 Liga 1 2022/23, Jumat (17/3/2023).

Ananda Raehan, Ramadhan Sananta, dan Kenzo Nambu menjadi pencetak dua gol PSM, sementara sundulan Anderson Salles tak mampu menyelamatkan Bhayangkara FC.

Baca Juga: Simbiosis Parasitisme, Pernyataan Lengkap Ganesha Putera soal Ketidakadilan PSSI terhadap Persija

PSM memasuki laga ini dengan peluang mengamankan titel Liga 1 2022/23 dengan sebuah kemenangan, serta Persib Bandung kalah di laga lusa.

Bernardo Tavares pun menurunkan para pemain terbaiknya, minus Yuran Fernandes yang menjalani hukuman kartu merah.

Di pihak lawan, Bhayangkara FC menjadi musuh berat bagi PSM, berkat catatan kemenangan enam kali beruntun di tangan Agus Sugeng Riyanto.

Tak peduli dengan rekor lawan, PSM bermain dengan kepercayaan diri tinggi, didukung oleh ribuan suporter di Stadion BJ Habibie di Pare-pare.

Baca Juga: Macan Mengaum Keras, 12 Pemain Dilucuti Timnas Indonesia saat Persija Dipaksa Tanding di FIFA Matchday