Hubner Tergoda KNVB, Ivar Jenner dan Rafael Struick Maju Terus Lantaran Tak Masuk Radar Timnas Belanda

By Najmul Ula, Kamis, 23 Maret 2023 | 16:41 WIB
Calon Pemain Naturalisasi, Ivar Jenner saat kunjungi kantor PSSI, di GBK Arena, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (24/10/2022).

BOLANAS.COM - Ivar Jenner dan Rafael Struick melaju mulus meneruskan proses naturalisasi, KNVB tak melirik dua pemain incaran PSSI itu.

Ivar Jenner dan Rafael Struick dipastikan tak mengikuti Justin Hubner yang tak melanjutkan proses naturalisasi menjadi warga negara Indonesia.

Justin Hubner seharusnya hadir dalam rapat kerja DPR RI pada Senin (20/3/2023), tetapi tak hadir lantaran lebih memilih panggilan timnas Belanda.

Justin Hubner memang mendapat undangan dari KNVB untuk membela timnas Belanda U-20, bersamaan dengan panggilan dari timnas Indonesia.

Baca Juga: Soroti Kekuatan Timnas Indonesia, Pelatih Burundi Tertantang Racikan Shin Tae-yong yang Tembus Piala Asia 2023

Eks anggota Exco PSSI yang menangani naturalisasi, Hasani Abdulgani, mengungkap sang pemain berada dalam posisi 50:50 dalam menentukan masa depannya.

Hubner di satu sisi berniat membela tanah leluhurnya, tetapi di sisi lain berhasrat bertanding di level tertinggi bersama Belanda.

Kabar baiknya, Hasani Abdulgani memastikan dua pemain lainnya, Ivar Jenner dan Rafael Struick, tidak mendapatkan godaan serupa.

"Aman (untuk Ivar dan Rafael)," ucap Hasani kepada BolaSport.com (23/3/2023).

Baca Juga: Menerka Alasan Justin Hubner Pilih Belanda: Incar Piala Dunia Ketimbang Piala AFF, Prospek Dampingi De Ligt