Piala AFF U-23 Gagal Juara, Erick Thohir Mimpi Indonesia Taklukkan Asia dan Dunia

By Nungki Nugroho, Minggu, 27 Agustus 2023 | 16:16 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Rabu (16/8/2023).

BOLANAS.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, bermimpi timnas Indonesia bisa menaklukkan Asia meski gagal menjuarai Piala AFF U-23 2023.

Nasib tragis dialami timnas U-23 Indonesia yang gagal merebut gelar Piala AFF U-23 2023.

Timnas U-23 Indonesia kalah adu penalti dari Vietnam pada laga yang berlangsung di Stadion Provinsi Rayong, Thailand, Sabtu (26/8/2023).

Ernando Ari Sutaryadi yang tampil apik sepanjang laga justru gagal mengeksekusi penalti untuk Garuda Muda.

Baca Juga: Arkhan Fikri Pemain Terbaik Piala AFF U-23, Perlu Ada Penghargaan Pemain Paling Serba Bisa buat Robi Darwis

Walhasil, Indonesia kalah 5-6 dari Vietnam di babak adu penalti.

Vietnam berhak meraih gelar Piala AFF U-23 secara beruntun pada 2022 dan 2023.

Meski kalah, Erick Thohir tak ingin menyalahkan para pemain timnas U-23 Indonesia.

Menurutnya, Alfeandra Dewangga dkk telah bekerja keras untuk bisa mencapai final.

Baca Juga: Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia Vs Vietnam - Ramadhan Sananta Cadangan, Shin Tae-yong Turunkan Tiga Stopper Sekaligus