Asap Tebal Selimuti Sumatera, Erick Thohir Pertimbangkan Duel Kontra Brunei Pindah Venue Lagi

By dila septi asrining kanastren, Senin, 2 Oktober 2023 | 17:35 WIB
Stadion Jakabaring

BOLANAS.COM - Ketum PSSI Erick Thohir bicara kemungkinan pemindahan venue timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada FIFA Matchday Oktober 2023 mendatang.

Indonesia dijadwalkan menjalani dua leg FIFA Matchday bulan Oktober melawan Brunei Darussalam.

Indonesia harus melalui fase play-off untuk bisa melaju ke babak grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Grup F sendiri sudah terisi tiga negara yaitu Iraq, Vietnam, dan Filipina.

Untuk bisa bersaing dengan negara-negara tersebut, Indonesia harus menyisihkan Brunei Darussalam.

Baca Juga: Masih Proses Naturalisasi, Jay Idzes Targetkan Gabung Timnas Indonesia Tahun Ini

Indonesia dipastikan menjadi tuan rumah untuk leg pertama pada 12 Oktober 2023 mendatang.

Sedangkan untuk laga kedua giliran Indonesia yang akan melawat ke Brunei Darusalam pada 17 Oktober 2023.

Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring yang terletak di Palembang sebelumnya dikonfirmasi menjadi tempat pelaksanaan leg pertama.

Sebelum Stadion Jakabaring, Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta sudah diumumkan terlebih dulu akan tetapi kemudian diralat dan dipindahkan ke Palembang.