Malangnya Thomas Doll: Persija Cuma Datangkan Satu Pemain, Itu Pun Langsung Cedera

By Najmul Ula, Jumat, 1 Desember 2023 | 17:44 WIB
Gustavo Almeida Dos Santos (tengah) sedang menguasai bola dan dibayangi Luis Marcelo Hererra (kanan) dalam laga pekan ke-20 Liga 1 2023 antara Persija Jakarta versus Bhayangkara FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Senin (27/11/2023) malam.

BOLANAS.COM - Persija Jakarta menjalani bursa transfer dengan minimalis, langsung dihantam kabar cedera Gustavo Almeida

The Jakmania hanya bisa menyaksikan aksi Gustavo Almeida selama 35 menit sejak ia bergabung klub ibukota. 

Sebagai top scorer sementara Liga 1, Almeida diharapkan memberi dampak instan nan reguler kepada Macan Kemayoran. 

Sayang, debutnya hanya berlangsung singkat saat Persija melawan Bhayangkara FC, Senin (26/11/2023). 

Menginat Liga 1 2023/24 akan dihentikan untuk Piala Asia 2023, ia terancam tak akan terlihat lagi hingga Februari. 

Laga debut Almeida berlangsung tak mengesankan lantaran hanya bermain sebentar sebelum mengalami cedera.

Ia belum sempat memperlihatkan sentuhan berkelasnya, dan bahkan meninggalkan Persija dalam keadaan tertinggal 0-1. 

Sang pengganti, Aji Kusuma, bermain energik untuk mencetak gol penyama kedudukan. 

Persija kemudian sempat unggul 2-1 berkat gol Ryo Matsumura, tetapi dihukum gol penyeimbang Muhammad Ragil pada menit akhir. 

Baca Juga: Radja Nainggolan Pernah Ladeni Timnas U-23 Angkatan Andik, Hanya 6 Pemain yang Masih Eksis di Liga 1