Timnas Indonesia Naik Kelas di Benua Asia, Erick Thohir: ASEAN Bukan Level Kita!

By Nungki Nugroho, Sabtu, 6 April 2024 | 18:30 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, saat hadir di Menara Danareksa, Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (14/3/2024) siang.

BOLANAS.COM - Timnas Indonesia disebut naik kelas di Benua Asia usai menjadi negara dengan kenaikan peringkat FIFA tertingi di dunia pada April 2024.

Timnas Indonesia menunjukkan pencapaian tertinggi pada jeda internasional 18-26 Maret 2024.

Indonesia tercatat sebagai negara dengan kenaikan ranking FIFA tertinggi di dunia.

Skuad Garuda naik delapan peringkat dan mendapat tambahan 30,04 poin.

Hasil tersebut didapat Indonesia usai melumat Vietnam dalam dua pertemuan di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Kemenangan tipis 1-0 didapat atas Vietnam di SUGBK pada 21 Maret 2024.

Baca Juga: Gembleng Fisik Secara Mandiri, Ramadhan Sananta Langsung Dijadikan Starter oleh Shin Tae-yong

Lalu tim Merah Putih menang telak 3-0 di Stadion My Dinh, Hanoi, pada 26 Maret 2024.

Dua kemenangan tersebut membuat Indonesia menjadi sorotan media China, 163.

Mereka menyebut Indonesia telah naik kelas di level Asia.