Kecemasan Pelatih Persebaya Jelang Bergulirnya Kembali Liga 1 2020

Unggul Tan Ngasorake - Minggu, 28 Juni 2020 | 17:45 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, menilai timnya butuh waktu dua bulan untuk mempersiapkan Liga 1 2020.
TRIBUN JATIM/KHAIRUL AMIN
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, menilai timnya butuh waktu dua bulan untuk mempersiapkan Liga 1 2020.

BOLANAS.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, mengaku resah menjelang kembali dimulainya Liga 1 2020.

Aji Santoso mengatakan bahwa dirinya menghormati keputusan PSSI yang hendak melanjutkan kompetisi musim ini.

Namun, Aji mengaku tetap khawatir dengan keadaan saat ini yang dinilai masih belum membaik.

Saat ini angka masyarakat yang teridentifikasi terpapar COVID-19 di Indonesia memang masih cukup tinggi.

Terlebih Kota Surabaya saat ini masuk ke dalam zona hitam kasus COVID-19.

Baca Juga: Pilar Timnas U-16 Indonesia Tak Gentar Masuk Grup Neraka di Piala Asia U-16

"Yang saya pikirkan nanti bagaimana dengan latihan Persebaya, kebetulan di Surabaya (angka kasus Covid-19) masih tinggi," tutur Aji dilansir Bolanas.com dari Kompas.com.

Selain itu, Aji menilai sepak bola adalah olahraga yang cukup beresiko jika dimainkan di kondisi pandemi seperti ini.

"Bahwa kami menjalani kompetisi dalam kondisi tidak normal, itulah yang saya khawatirkan," ujar juru takti asal Malang itu.

Untuk itu, Aji berharap akan ada protokol kesehatan yang sangat ketat yang harus diterapkan.


Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : Kompas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.