Pulang dari Timnas Indonesia, Muhammad Ferarri Langsung Bantu Persija Tekuk Dewa United

Unggul Tan Ngasorake - Selasa, 20 Desember 2022 | 22:12 WIB
Suasana kala Abdulla Yusuf Helal mencetak gol kemenangan Persija Jakarta saat menghadapi Dewa United pada lanjutan pekan ke-16 di Stadion Sultan Agung, Bantul pada Selasa (20/12/2022)
Sasongko Dwi Saputro/BOLASPORT.COM
Suasana kala Abdulla Yusuf Helal mencetak gol kemenangan Persija Jakarta saat menghadapi Dewa United pada lanjutan pekan ke-16 di Stadion Sultan Agung, Bantul pada Selasa (20/12/2022)

BOLANAS.COM - Persija Jakarta berhasil mengalahkan Dewa United pada pekan ke-16 Liga 1 2022-2023 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Selasa (20/12/2022).

Persija Jakarta menang dramatis atas Dewa United dengan skor 3-2.

Tiga gol Persija dicetak oleh Hanno Behrens pada menit ke-22, Abdulla Yusuf Helal (56', dan 67').

Sementara itu, dua gol Dewa United diciptakan oleh Risto Mitrevski (15'), dan Sugeng Efendi (31')

Duel panas tersaji di laga Persija Jakarta kontra Dewa United.

Baca Juga: Hasil Piala AFF 2022 - Terlalu Perkasa, Thailand Pesta Gol ke Gawang Brunei Darussalam

Laga baru berjalan lima menit, Persija Jakarta mendapat peluang emas lewat Alfriyanto Nico.

Tendangan Alfriyanto Nico dari luar kotak penalti, masih mampu ditepis kiper Dewa United, Muhammad Natshir.

Petaka untuk Persija Jakarta datang pada menit ke-15 saat wasit menunjuk titik putih.

Andritany Ardhiyasa mendapat kartu kuning usai melanggar Fahmi Al Ayyubi di kotak terlarang.


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.