Gawang Vietnam Masih Suci dari Kebobolan, Pemain Timnas Indonesia 3 Hari Belajar Finishing dengan Shin Tae-yong

Unggul Tan Ngasorake - Kamis, 5 Januari 2023 | 17:10 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat menghadiri sesi jumpa pers jelang bertanding dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022  di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 5 Januari 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat menghadiri sesi jumpa pers jelang bertanding dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 5 Januari 2023.

BOLANAS.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengaku fokus membenahi penyelesaian akhir para pemainnya jelang laga melawan Vietnam.

Timnas Indonesia dijadwalkan akan melakoni leg pertama semifinal Piala AFF 2022 melawan Vietnam, Jumat (6/1/2023).

Pertandingan ini rencananya akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), mulai pukul 16.30 WIB.

Meski berhasil lolos ke babak semifinal, penampilan timnas Indonesia bisa dibilang masih belum terlalu baik.

Penyelesaian akhir para pemain timnas Indonesia menjadi salah satu yang menjadi sorotan di Piala AFF 2022.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Jumpa Pers Vietnam Berlangsung Singkat, Park Hang-seo Tuduh Timnas Indonesia Kirim Mata-mata

Para pemain timnas Indonesia sepanjang fase grup memang beberapa kali membuang peluang emas untuk mencetak gol.

Kondisi ini jelas bukan hal yang baik untuk timnas Indonesia mengingat Vietnam punya pertahanan yang bagus di Piala AFF 2022.

Sejauh ini Vietnam belum pernah menelan kekalahan dan gawang tim berjuluk The Golden Star Warriors itu juga masih suci.

Masalah ini rupanya juga turut menjadi perhatian Shin Tae-yong.


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.