Dilepas Lagi untuk SEA Games 2023, Pratama Arhan Bukan Pemain Penting di Tokyo Verdy?

Unggul Tan Ngasorake - Rabu, 12 April 2023 | 13:09 WIB
Bek timnas Indonesia, Pratama Arhan, saat menjalani debut bersama Tokyo Verdy, Rabu (6/7/2022).
Bek timnas Indonesia, Pratama Arhan, saat menjalani debut bersama Tokyo Verdy, Rabu (6/7/2022).

BOLANAS.COM - Bek Tokyo Verdy, Pratama Arhan, kembali dilepas pihak klub ke timnas U-22 Indonesia untuk tampil di SEA Games 2023.

Timnas U-22 Indonesia dipastikan akan diperkuat oleh dua pemain yang berkarier di luar negeri saat SEA Games 2023 nanti.

Adapun dua pemain itu, yakni Pratama Arhan dan Marselino Ferdinan.

Kabar tersebut dikonfirmasi langsung oleh pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri.

Indra Sjafri mengatakan kedua pemain tersebut telah mendapat lampu hijau dari klub masing-masing.

Baca Juga: Badai di Kubu Persib Jelang Akhir Musim Liga 1, Luis Milla Merasa Tak Dipercaya oleh Ciro Alves dkk

"Saya pastikan bahwa pemain yang akan datang adalah Marselino Ferdinan dan Pratama Arhan," ungkap Indra Sjafri kepada awak media, Selasa (11/4/2023).

Keputusan Tokyo Verdy kembali "meminjamkan" Pratama Arhan ke timnas Indonesia menjadi indikasi bahwa sang pemain memang bukan pilar penting di klub.

Pasalnya, saat ini J2 League masih terus bergulir dan baru memasuki pekan ke-8.

Tokyo Verdy sendiri sejatinya bisa menolak melepas Pratama Arhan karena SEA Games 2023 tak masuk kalender resmi FIFA.


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.