Prediksi Line Up Timnas Indonesia U-22 Vs Myanmar - Laga Terakhir Full Team Sebelum Rotasi

Najmul Ula - Kamis, 4 Mei 2023 | 04:30 WIB
Skuat timnas U-22 Indonesia (skuad timnas u-22 Indonesia) sedang berfoto bersama di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (14/4/2023) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Skuat timnas U-22 Indonesia (skuad timnas u-22 Indonesia) sedang berfoto bersama di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (14/4/2023) malam.

BOLANAS.COM - Timnas Indonesia U-22 akan bersua Myanmar pada laga kedua SEA Games 2023, tim utama bisa dikerahkan.

Pelatih Indra Sjafri dituntut melakukan manajemen beban (workload) dengan seksama dalam jadwal padat SEA Games 2023.

Timnas Indonesia U-22 bakal melakoni empat pertandingan dalam 12 hari untuk menuntaskan persaingan Grup A.

Myanmar akan menjadi lawan berikutnya bagi timnas Indonesia U-22, Kamis (4/5/2023) sore.

Baca Juga: Testimoni Pelatih Singapura Usai Rasakan Liga 1: Pemain Bagus, Pelatih Bagus, Wasit Tidak

Di atas kertas, Myanmar merupakan tim lebih kuat ketimbang Timor Leste yang akan menjadi lawan berikutnya.

Terbukti, Myanmar bisa mengalahkan Timor Leste dalam pertandingan Selasa (2/5/2023) dengan skor 1-0.

Indra Sjafri seharusnya melihat, kesempatan rotasi bagi Garuda Muda sebaiknya dilakukan saat melawan Timor Leste.

Laga kontra Myanmar hari ini adalah kesempatan besar untuk menambah tiga poin dengan menurunkan tim utama.

Baca Juga: Hasil SEA Games 2023 - Cleansheet Lawan Timor Leste, Skema Parkir Bus Myanmar Bisa Jadi Ancaman bagi Timnas Indonesia


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.