Liga 1 Kini Punya Sosok Seperti Jose Mourinho, Minta Dihormati Gara-gara Tak Terima Gaya Mainnya Dikritik

Najmul Ula - Selasa, 13 Juni 2023 | 21:01 WIB
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra saat konferensi pers jelang pertandingan lawan Persib Bandung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (9/2/2023).
Bali United
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra saat konferensi pers jelang pertandingan lawan Persib Bandung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (9/2/2023).

"Mungkin orang lain bisa bilang taktik atau guling atau apa, tapi yang perlu dipahami orang dipukul dalam pertandingan bisa cedera."

Teco kemudian meminta semua orang untuk menghormati timnya, walaupun kritik yang datang memang tepat sasaran.

"Saya tidak mau dengar lagi bilang ini taktik atau apa dan berharap orang lain bisa respek sama kami seperti kami respek dengan PSM," pinta Teco.

"Terpenting adalah respek kepada orang lain," tegasnya.

Pernyataan Teco di atas mengingatkan publik pada era Jose Mourinho di Manchester United.

Tampilan artikel yang mengulas rapor Jose Mourinho di Manchester United.
Tampilan artikel yang mengulas rapor Jose Mourinho di Manchester United.

Jose Mourinho memenangi Piala Liga dan Piala Europa semasa menukangi Red Devils, tetapi tak dikenang karena keindahan permainan.

Alih-alih, suporter di Old Trafford kerap kali meneriakkan "Serang! Serang!" lantaran bosan dengan gaya bermain membosankan.

Mourinho rupanya gerah dengan kritik suporternya sendiri, yang disuarakan oleh media Inggris, setelah kekalahan 0-3 dari Tottenham pada 2018.

Baca Juga: Tokyo Verdy Tak Mainkan Pratama Arhan Bukan karena Kalah Saing, Tapi Dilepas Lebih Cepat ke FIFA Matchday


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.