Telan Kekalahan, Indra Sjafri Akui Timnas U-24 Indonesia Sukar Bongkar Pertahanan Taiwan

dila septi asrining kanastren - Jumat, 22 September 2023 | 09:59 WIB
Duel pemain timnas U-24 Indonesia dan timnas U-24 Taiwan pada Asian Games 2022.
NOC INDONESIA
Duel pemain timnas U-24 Indonesia dan timnas U-24 Taiwan pada Asian Games 2022.

BOLANAS.COM - Timnas U-24 Indonesia harus tunduk 0-1 atas Taiwan di pertandingan kedua Grup F Asian Games 2022 pada Kamis (21/9/2023) sore tadi. 

Kedua tim sebenarnya bermain cukup imbang sampai akhir babak pertama. 

Taiwan baru berhasil menemukan celah dari pertahanan Indonesia pada babak kedua melalui gol semata wayang Chin Wen-yen. 

Dua menit berjalan, Lin Wei-chen dari sisi kiri memberikan umpan yang cukup membantu Chin Wen-yen memetik gol untuk Taiwan. 

Kekalahan ini membuat pelatih timnas U-24 Indonesia Indra Sjafri cukup kecewa. 

Menurutnya, akan semakin sulit bagi tim merah putih untuk bisa lolos dari penyisihan grup hanya dengan satu kemenangan. 

Baca Juga: Pusing Piala Asia U-23 2024 Tak Masuk Kalender FIFA, Erick Thohir Minta Liga 1 Diistirahatkan

"Pertama tentu hasil yang sangat mengecewakan bagi kita." 

"Menjadikan posisi kita di posisi grup sangat sulit, walaupun dengan satu kemenangan." 

"Padahal tadi kita sangat yakin bisa memenangkan pertandingan," ujarnya. 

Indra Sjafri menyebut dirinya sudah memprediksi bahwa Taiwan akan menerapkan permainan bertahan. 

Hal itu dibuktikan dengan sukarnya Garuda Muda menembus lini pertahanan yang dibangun begitu kokoh oleh Taiwan. 

"Sebenarnya apa yang kami prediksi terhadap permainan China Taipei (Taiwan) pasti akan bermain defend dan kita di babak pertama tidak bisa membongkar compact defend mereka." 

"Malahan mereka yang bisa melakukan serangan dengan membuahkan hasil satu gol," sambungnya. 

Juru taktik berusia 60 tahun itu pun mengaku tak bisa berbuat banyak usai kebobolan satu gol. 

Pasalnya, meskipun ia sudah berupaya dengan melakukan pergantian pemain, situasi di lapangan tetap tak banyak berubah. 

Baca Juga: Klasemen Asian Games 2022 - Timnas U-24 Indonesia Turun ke Posisi Dua usai Dipermalukan Taiwan

"Dengan gol terjadi, para pemain tidak bisa bangkit dan saya melakukan beberapa pergantian untuk mengubah situasi tetapi tidak banyak membantu."

"Memang hasil ini yang kita tidak inginkan."

Keunggulan Taiwan kali ini cukup membuat Indonesia kesulitan untuk menghadapi lawan selanjutnya.

Indonesia bakal dihadapkan dengan Korea Utara di laga terakhir babak penyisiahan Grup F pada Minggu (24/9/2023).

Sebelumnya, Korea Utara mampu menumbangkan Taiwan 2-0 begitu pula Indonesia yang sukses meraih tiga poin atas Kirgistan dengan skor yang sama.

Hasil ini membuat Indonesia harus menempati posisi kedua pada klasemen sementara Grup F Asian Games 2022.


Editor : Najmul Ula
Sumber : BolaNas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.