Prediksi Lini Depan Timnas U-24 Indonesia Usai Masuknya Ramadhan Sananta, Uzbekistan Bisa Bergidik

Najmul Ula - Selasa, 26 September 2023 | 04:30 WIB
Selebrasi pesepak bola Timnas Indonesia, Ramadhan Sananta setelah mencetak gol ke gawang China Taipei dalam ajang kualifikasi Piala Asia U23 2024 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (9/9/2023) malam.
TRIBUNNEWS/Muhammad Nursina
Selebrasi pesepak bola Timnas Indonesia, Ramadhan Sananta setelah mencetak gol ke gawang China Taipei dalam ajang kualifikasi Piala Asia U23 2024 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (9/9/2023) malam.

BOLANAS.COM - Ramadhan Sananta akan meng-upgrade lini serang timnas U-24 Indonesia, potensi menggusur Titan Agung dan Egy Maulana Vikri.

Indra Sjafri boleh bergembira menyambut datangnya Ramadhan Sananta, setelah lini depan ompong di fase grup Asian Games 2022.

Indra Sjafri menyaksikan timnas U-24 Indonesia hanya mencetak dua gol dalam tiga laga Grup F Asian Games 2022.

Setelah mengalahkan Kirgistan, Garuda Muda kentara memiliki masalah penyerangan saat dibekuk Taiwan dan Korea Utara.

Timnas U-24 Indonesia pun lolos ke 16 besar hanya berkat aturan tim peringkat tiga terbaik.

Indra bergerak cepat memanggil Ramadhan Sananta dan Beckham Putra, dua pemain yang sudah didaftarkan tetapi ditahan klub.

Ramadhan Sananta ditahan lantaran Persis Solo membutuhkan tenaganya di Liga 1, sedangkan Beckham Putra sempat dilanda cedera.

Kini dengan masuknya Sananta (Beckham belakangan tetap tak berangkat karena belum sembuh), Indra bisa lebih leluasa menyusun lini serang Garuda Muda.

BolaNas.com memprediksi bentuk lini depan timnas U-24 dengan Sananta, berdasarkan dua formasi di fase grup.

Formasi 4-3-3

Formasi ini dipakai pada dua laga awal melawan Kirgistan dan Taiwan, dengan Titan Agung sebagai ujung tombak.

Titan Agung tak bisa diandalkan untuk level Asia, terbukti dengan ia selalu diganti pada kick off babak kedua.

Beban menyerang berada di pundak Ramai Rumakiek dan Egy Maulana Vikri di dua sayap, seturut tak ada penyerang jagoan di tengah.

Dengan masuknya Sananta, Ramai dan Egy akan sangat terbantu, mengingat striker buas itu bisa atribut heading maupun link up play mumpuni.

Formasi 3-5-2

Formasi ini dipakai pada laga terakhir melawan Korea Utara, seturut melempemnya Titan dan kebutuhan menambah bek tengah.

Melawan tim lebih kuat di babak 16 besar, agaknya formasi tiga bek tengah ini lebih mungkin diterapkan lagi.

Ramai Rumakiek dan Egy Maulana Vikri diduetkan sebagai penyerang jadi-jadian, tetapi tak dapat bekerja maksimal di hadapan bek Korea Utara.

Dengan masuknya Sananta, Indra Sjafri bisa menggusur pemain terburuk di antara dua nama di atas.

Melihat performa sepanjang fase grup, kemungkinan besar Sananta akan berduet dengan Ramai yang sudah mencetak satu gol.

Adapun di bangku cadangan, Hugo Samir akan menanti kesempatan pada babak kedua, seperti saat membobol Kirgistan yang keasyikan menyerang.

Di atas kertas, Garuda Muda memiliki skuad lebih baik, tetapi Uzbekistan yang jauh lebih baik bisa membuat Garuda Muda pulang cepat.

Baca Juga: Amuk Dobel Thomas Doll, Dua Penyakit Lama Sepak Bola Indonesia Ada di Laga Persija Vs Bali United


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.