Tak Ada Masa Rehat, Pemain Timnas Indonesia Langsung Jalani TC usai Pekan Ke-15 Liga 1 2023/2024

Nungki Nugroho - Senin, 2 Oktober 2023 | 22:00 WIB
Skuad timnas Indonesia menjalani latihan di Lapangan Thor, Surabaya, jelang FIFA Matchday lawan Palestina dan Argentina.
PSSI.ORG
Skuad timnas Indonesia menjalani latihan di Lapangan Thor, Surabaya, jelang FIFA Matchday lawan Palestina dan Argentina.

Laga Indonesia Vs Brunei sendiri berpotensi dipindah karena Palembang diselimuti kabut asap kebakaran hutan.

Namun, PSSI masih akan terus memantau perkembangan kabut asap di Bumi Sriwijaya.

"Masih di Palembang (TC timnas)," ucap Nova Arianto.

"Sambil menunggu perkembangan ke depan," ujarnya menambahkan.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, sebelumnya mengatakan potensi pemindahan kandang timnas di Kualifikasi Dunia.

"Tetapi kalau nanti konteksnya situasi di sana (Palembang) tidak bisa," ucap Erick Thohir.

"Ya pasti akan kami pindahkan," tambahnya.

Baca Juga: Insiden Pemain Kolaps di Liga 1, APPI Sentil Sportivitas dan Profesionalisme Pemain Liga 1 dan Liga 2

Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring memang memenuhi syarat untuk menggelar laga internasional.

Markas Sriwijaya FC itu termasuk venue yang diproyeksikan menggelar Piala Dunia U-20 2023 sebelum status tuan rumah Indonesia dicabut oleh FIFA.


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.