Media Inggris Soroti Elkan Baggott yang Lewatkan Piala FA Demi Ikut Piala Asia

Najmul Ula - Selasa, 26 Desember 2023 | 13:10 WIB
Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott, saat hadir di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (12/10/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott, saat hadir di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (12/10/2023).

BOLANAS.COM - Elkan Baggott melewatkan kesempatan emas bermain di Piala FA, ia akan membela timnas Indonesia di Piala Asia 2023.

Piala FA menjadi trofi prestisius nomor dua di Inggris setelah Premier League, sehingga para pemain berlomba untuk bermain di sana.

Nyatanya Elkan Baggott tak bisa melakukan itu bersama Ipswich Town seturut komitmen untuk timnas Indonesia.

Ipswich Town dijadwalkan melakoni babak ketiga Piala FA melawan AFC Wimbledon, Sabtu (6/1/2024) mendatang.

Sayangnya, Elkan diprediksi sudah bergabung skuad Indonesia yang sedang berlatih di Turki saat hari itu tiba.

Bek berpostur 196 cm itu masuk dalam daftar panggil Shin Tae-yong untuk Piala Asia 2023 di Qatar.

Ia sudah mengantongi 19 caps untuk Merah Putih, sehingga tak ada alasan untuk tak terpilih dalam skuad final.

Pihak PSSI juga telah mengkonfirmasi Elkan akan tiba bersama Justin Hubner (bek Wolverhampton) pada 1 Januari.

Dengan demikian, Elkan tak akan "available" untuk Ipswich selama pagelaran Piala Asia 2023, setidaknya hingga fase grup usai.

Baca Juga: Claudio Echeverri Dicaplok Manchester City, Tiga Pemain Timnas U-17 Indonesia Diincar Klub Luar Negeri


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.