Jadwal Liga Champions - Arsenal Sudah Tahu Cara Singkirkan Porto

Sri Mulyati - Selasa, 12 Maret 2024 | 12:37 WIB
Martin Odegaard siap membalikkan keadaan saat Arsenal menjamu FC Porto dalam leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2023-2024.
GLYN KIRK/AFP
Martin Odegaard siap membalikkan keadaan saat Arsenal menjamu FC Porto dalam leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2023-2024.

Meski sudah mengenali taktik lawan, Odegaard memastikan bahwa Arsenal tak akan bermain dengan mengikuti ritme Porto.

Arsenal akan tetap menampilkan permainan sesuai dengan taktik Arteta.

Menurut Odegaard, hal itu penting dilakukan agar konsentrasi timnya tidak buyar.

Terlalu fokus kepada taktik lawan membuat tim kurang bisa mengembangkan permainan.

Mengutip data head-to-head di UEFA.com, kedua klub berimbang, masing-masing mencetak tiga kemenangan dan satu kali imbang.

Namun, dari sisi produktivitas gol, Arsenal jauh lebih unggul dengan 12 berbanding 5.

PERKIRAAN LINE-UP ARSENAL VS PORTO

Arsenal (4-3-3): Raya; White, Saliba, Gabriel, Kiwior; Odegaard, Rice, Jorginho; Saka, Havertz, Trossard

Absen: Timber (lutut)

Meragukan: Tomiyasu (betis), Partey (hamstring), Martinelli (kaki)


Editor : Taufik Batubara
Sumber : ESPN.com,UEFA.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.