Berita Timnas Indonesia - Vietnam Kian Takjub, Thom Haye Pecah Rekor Termahal Asia Tenggara

Taufik Batubara - Jumat, 15 Maret 2024 | 15:46 WIB
Thom Haye, pemain naturalisasi Timnas Indonesia dari klub Belanda, Heerenveen.
AFP
Thom Haye, pemain naturalisasi Timnas Indonesia dari klub Belanda, Heerenveen.

Media Vietnam itu lantas menyoroti secara khusus keberadaan Haye di Skuad Garuda.

Dengan memperkuat Timnas Indonesia, Haye menjadi pemain termahal dalam sejarah sepak bola Asia Tenggara (ASEAN).

Nilai pasar gelandang berusia 29 tahun itu bahkan 10 kali lipat lebih tinggi dari bintang Vietnam Nguyen Quang Hai.

Haye saat ini bermain di Heerenveen dan menjadi pemain reguler yang diandalkan.

Klub liga utama Belanda Eredivisie itu juga pernah menjadi atribut Doan Van Hau, tapi sama sekali tak pernah dimainkan.

Van Hau adalah momok Timnas Indonesia yang kali ini sial tak masuk skuad Vietnam karena cedera.

Baca Juga: Justin Hubner Ungkap Alasan Lebih Milih ke Liga Jepang Ketimbang Debut di Premier League

Menurut valuasi situs statistik Transfermarkt, Haye bernilai 3 juta euro atau sekitar Rp 51 miliar.

Nilai itu memecahkan rekor pemain termahal ASEAN sebelumnya, Chanatip Songkrasin, kala bernilai 2,4 juta euro.

Dengan nilai pasar Haye yang sangat tinggi tersebut, pemain kelahiran Amsterdam, Belanda, ini sendiri bahkan menguasai 25 persen dari total value Timnas Indonesia.


Editor : Taufik Batubara
Sumber : Transfermarkt.com,DANTRI.com.vn
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.