Demi Timnas Indonesia, Jay Idzes Siapkan Pengorbanan Paling Ekstrem

Hery Prasetyo - Kamis, 23 Mei 2024 | 11:20 WIB
Aksi Jay Idzes saat memperkuat timnas Indonesia lawan Vietnam pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (21/3/2024). Saat melawan Irak (6/6/2024) dan Filipina (11/6/2024) ia siap tampil maksimal, bahkan siap berkorban apa pun demi kesuksesan timnas Indonesia.
PSSI.ORG
Aksi Jay Idzes saat memperkuat timnas Indonesia lawan Vietnam pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (21/3/2024). Saat melawan Irak (6/6/2024) dan Filipina (11/6/2024) ia siap tampil maksimal, bahkan siap berkorban apa pun demi kesuksesan timnas Indonesia.


BOLANAS.COM - Nasionalisme dan semangat Jay Idzes untuk membela timnas Indonesia tak perlu diragukan lagi, bahkan dia siap memberikan pengorbanan paling ekstrem.

Tekad itu ia sampaikan kepada situs resmi FIFA menanggapi dua pertandingan kualifikasi Piala Dunia Grup F Zona Asia melawan Irak dan Filipina.

Kedua pertandingan itu sangat penting karena menentukan nasib timnas Indonesia.

Satu kemenangan akan membuat Indonesia lolos ke babak ketiga untuk berebut 8,5 tiket Piala Dunia 2026.

Indonesia akan melawan Irak pada 6 Juni di Stadion Gelora Bung Karno, diikuti lawan Filipina di tempat yang sama.

Jay Idzes sudah menunjukkan permainan maksimalnya saat melakukan debut bersama timnas Indonesia melawan Vietnam di Stadion Utama GBK, Senayan, 21 Maret 2024.

Saat itu, kontribusi pemain Venezia ini sangat maksimal bahkan ia menjadi idola baru dan Indonesia menang 1-0.

Di laga kedua di kandang Vietnam, Jay Idzes bahkan membuka gol Indonesia yang akhirnya menang 3-0.

Sebab itu, ia semakin semangat menatap pertandingan lawan Irak dan Filipina, karena sangat krusial.

Bahkan, demi kebutuhan dan kejayaan tim, dia siap melakukan pengorbanan apa pun.

"Saya hanya ingin membantu tim dengan cara apa pun demi kesuksesan," tegas Jay Idzes kepada situs resmi FIFA, Kamis (23/5/2024).


Editor : Hery Prasetyo
Sumber : FIFA.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.