Viral Video Diduga Pemainnya Dugem, Nova Arianto: Timnas U-19 Indonesia Tidak Butuh Mereka!

By Nungki Nugroho, Kamis, 3 Desember 2020 | 19:49 WIB
Serdy Ephy Fano menjawab pertanyaan wartawan seusai latihan bersama timnas U-19 Indonesia di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Senin (7/10/2019).

Baca Juga: Jika Mempesona, Bagus Kahfi Bisa Dikontrak FC Utrecht Hingga 2024

Meski begitu, Nova Arianto mengaku tidak tahu apakah kedua pemain tersebut masih mungkin dipanggil timnas U-19 Indonesia kembali.

Apalagi Serdy yang sudah kedua kalinya melakukan kesalahan.

Bomber Bhayangkara FC itu pernah dicoret akibat tindakan indisipliner saat TC persiapan menuju Kroasia dua bulan lalu.

"Saya serahkan ke coach Shin Tae-yong dan PSSI," tutup Nova Arianto.

Kabar ini tak lantas membuat TC timnas U-19 Indonesia terganggu.

Nova Arianto masih terus memimpin latihan timnas U-19 Indonesia di Jakarta.

Rencananya para pemain tersisa akan dikirim ke Spanyol untuk menggelar pemusatan latihan dan uji coba.

Skuad Garuda Nusantara tengah dipersiapkan untuk tampil di Piala Asia U-19 yang digelar Maret 2021.

Selain itu, tim ini juga mewakili Indonesia di Piala Dunia U-20 2021 yang berlangsung di Tanah Air.

Baca Juga: Berhasil Bawa Bagus Kahfi ke FC Utrecht, Dennis Wise: Saya Tidak Butuh Uang