Pindah ke Liga Belanda, Melvin Platje: Bali United Mungkin Marah pada Saya

By Najmul Ula, Kamis, 4 Februari 2021 | 13:50 WIB
Melvin Platje saat memperkuat NEC Nijmegen.

Ia juga akan berjumpa pemain Indonesia, Bagus Kahfi, yang bermain untuk Jong FC Utrecht.

Melvin Platje belakangan mengungkap alasan kepindahannya tersebut kepada media Belanda, AD.

"Hidup di Bali memang yang terbaik, tapi saya yakin saya mendapatkan sesuatu yang lebih di sini (Belanda)," tuturnya (2/1/2021).

"Tantangan bermain bersama De Graafschap untuk meraih tiket promosi telah menggoda saya," ungkapnya.

Platje juga mengindikasikan ketidaksukaan pihak Bali United mengenai keputusannya itu.

"Mereka (Bali United) sempat bertanya mengapa saya pergi, mungkin mereka sedikit marah pada saya," ujarnya.

"Namun ini bukan perpisahan, saya baru saja memperpanjang kontrak, vila yang sedang saya bangun di Bali juga hampir selesai.

"Tidak ada kehidupan yang lebih baik dibandingkan di sana," pungkasnya.

Melvin Platje mencetak 10 gol dalam 22 penampilan pada perjalanan Bali United merengkuh juara Liga 1 2019.

Baca Juga: Ngobrol dan Minum Teh Bareng Asnawi, Shin Tae-Yong Peringatkan Satu Hal agar Tak Gagal di K League