Batal Lawan Lebanon, Timnas U-23 Indonesia Tantang Nepal U-23 untuk Uji Coba

By Unggul Tan Ngasorake, Minggu, 17 Oktober 2021 | 10:04 WIB
Pemain timnas Indonesia merayakan gol yang dicetak Egy Maulana Vikri ke gawang Taiwan pada play-off Kualifikasi Piala Asia 2023.

Indra Sjafri menjelaskan bahwa dua uji coba ini akan dimanfaatkan oleh Shin Tae-yong untuk bahan evaluasi.

"Dengan adanya uji coba, pelatih Shin Tae-yong akan mengetahui perkembangan para pemain," ujarnya.

Rencananya, laga melawan Tajikistan U-23 akan digelar pada 19 Oktober 2021.

Sementara itu, untuk laga melawan Nepal U-23 akan digelar tiga hari setelahnya.

Baca Juga: Hasil Liga 1 2021 - Persib Pecahkan Rekor Bhayangkara FC, Kemenangan Persebaya Ternoda

Dua laga tersebut akan dimainkan di Republican Central Stadium Dushanbe, Tajikistan.

Timnas U-23 Indonesia sendiri menghuni Grup G bersama Australia, China dan Brunei Darussalam.