Timnas U-22 Rasa Senior, Cuma Ada Dua Pemain U-20 Besutan Shin Tae-yong di Skuat SEA Games 2023

By Najmul Ula, Jumat, 21 April 2023 | 17:00 WIB
Pemain timnas Indonesia, Marselino Ferdinan menjalani debut bersama KMSK Deinze.

BOLANAS.COM - Indra Sjafri memilih pemain senior nan berpengalaman di timnas Indonesia U-22, cuma ada dua pemain jebolan timnas U-20.

Indra Sjafri memilih jalur pragmatis dengan memilih pemain matang dan tak berjudi dengan banyak pemain muda di SEA Games 2023.

PSSI baru saja mengumumkan skuat final berisi 20 pemain timnas Indonesia U-22 untuk berlaga di SEA Games 2023 Kamboja.

Dalam daftar 20 pemain tersebut, terdapat sembilan pemain dengan caps timnas senior, serta cuma ada tiga pemain di bawah 20 tahun.

Baca Juga: Ronaldo Kwateh Resmi Dicoret, Ini Daftar 20 Pemain Timnas U-22 Indonesia untuk SEA Games 2023

Indra Sjafri sejatinya memiliki dua cara untuk membentuk timnas U-22, yaitu memanggil pemain berpengalaman, atau mempercayai pemain muda.

Pemain berpengalaman yang dimaksud adalah mereka yang sudah bermain reguler di Liga 1 hingga mendapatkan caps di timnas senior.

Pemain muda yang dimaksud adalah memprioritaskan pemain anyar, seperti jebolan timnas U-20 yang batal tampil di Piala Dunia.

Indra Sjafri tampak memilih pemain tipe pertama, lantaran diburu target medali emas SEA Games 2023.

Baca Juga: Garuda Select Dipenuhi Pemain Asing, Dennis Wise: Perkembangan Pemain Indonesia Jauh Tertinggal

Terdapat sembilan pemain dengan caps timnas yang harus turun level untuk tampil bersama timnas U-22.

Sembilan pemain itu meliputi Ernando Ari, Alfeandra Dewangga, Rizky Ridho, Witan Sulaeman, Pratama Arhan, Muhammad Ferarri, Marselino Ferdinan, Ramadhan Sananta, dan Adi Satryo.

Sebaliknya, hanya ada dua pemain jebolan timnas U-20 yang dipilih Indra Sjafri, yaitu Ferarri dan Marselino Ferdinan.

Patut dicermati bahwa dua pemain timnas U-20 itu pun sudah memenangi caps di timnas senior.

Hanya ada satu pemain U-20 yang tak pernah dipanggil timnas U-20 besutan Shin Tae-yong, yaitu Ananda Raehan.

Demikian pula, terdapat tujuh nama yang berpengalaman merumput di SEA Games 2021, saat Indonesia merebut medali perunggu.

Indra Sjafri bisa dibilang mempunyai skuat impian berisi pemain berpengalaman untuk mengincar medali emas di Kamboja.

Dua pemain abroad, Marselino dan Arhan, juga bisa bergabung satu pekan sebelum kick off.

Baca Juga: Titik Terendah Karier Nadeo Argawinata: STY dan Teco Hilang Kepercayaan, Pengangguran Jelang Hari Raya

"Yang jelas sudah tidak ada tantangan dengan kehadiran pemain," ujar Indra (19/4/2023).

"Jadi semua pemain sudah hadir, per tanggal 22 dan 23 besok semua pemain sudah hadir."

"Berarti kita sudah bisa fokus menyiapkan gameplan pertama melawan Filipina di tanggal 29," tandasnya.

Berikut daftar 20 pemain timnas Indonesia U-20 untuk SEA Games 2023.

KiperErnando Ari Sutaryadi - Persebaya SurabayaMuhammad Adisatryo - PSIS Semarang

BekAlfeandra Dewangga - PSIS SemarangRizky Ridho Ramadhani - Persija JakartaMuhammad Ferarri - Persija Jakarta*Komang Teguh Trisnanda - Borneo FCIlham Rio Fahmi - Persija JakartaAmiruddin Bagas Kaffa - Barito PuteraPratama Arhan - Tokyo Verdy (Jepang)Mohammad Haykal Alhafiz - PSIS Semarang

GelandangMuhammad Taufany Muslihuddin - Borneo FC SamarindaMarselino Ferdinan - KMSK Deinze (Belgia)*Beckham Putra Nugraha - Persib BandungAnanda Raehan Alif - PSM Makassar**

PenyerangMuhammad Fajar Fathurrahman - Borneo FC SamarindaWitan Sulaeman - Persija JakartaIrfan Jauhari - Persis SoloJeam Kelly Sroyer - Persik KediriTitan Agung Bagus Fauzi - Bhayangkara Ramadhan Sananta - PSM Makassar

Keterangan:* anggota timnas U-20** pemain U-20 non timnas U-20

Baca Juga: Satu Klub untuk Titip Pemain U-20, PSSI Tahu Akan Hadapi Klub Keras Kepala yang Tak Mau Melepas Pemain