Dua Pembantu Timnas U-17 Punya Riwayat Liga Inggris dan Piala Dunia, Pelatihnya 'Cuma' Seorang Bima Sakti

Najmul Ula - Senin, 3 Juli 2023 | 20:01 WIB
Dennis Wise dan Des Walker memimpin langsung seleksi Garuda Select jilid 3 di Stadion Pakansari, Bogor.
PSSI.ORG
Dennis Wise dan Des Walker memimpin langsung seleksi Garuda Select jilid 3 di Stadion Pakansari, Bogor.

Para pembantu yang diproyeksikan mendampingi Bima tersebut meliputi Shin Tae-yong (pelatih timnas senior), Indra Sjafri (timnas U-23), serta direktur teknik anyar asal Jerman.

"Mereka bersama-sama untuk melakukan seleksi," ujar Arya.

"Nanti akan ada seleksi besar sampai September awal, nanti akan pergi ke Eropa selama satu sampai dua bulan akan uji coba di sana," jelasnya.

Melihat riwayat karier nama-nama di atas, Bima Sakti justru terlihat inferior dibanding para pembantunya.

Sebagai contoh, Dennis Wise merupakan eks kapten Chelsea yang malang melintang sebagai pemain di level Premier League.

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (kanan) berbincang dengan asisten pelatih Indra Sjafri saat seleksi pemain Timnas Indonesia U-19 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Senin (13/1/2020). Keduanya berperan dalam prestasi medali emas SEA Games 2023.
ANTARA FOTO
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (kanan) berbincang dengan asisten pelatih Indra Sjafri saat seleksi pemain Timnas Indonesia U-19 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Senin (13/1/2020). Keduanya berperan dalam prestasi medali emas SEA Games 2023.

Setelah pensiun, Wise sempat menjadi pelatih di Leeds United, menjadi direktur di Newcastle United.

Selama beberapa tahun terakhir ia juga akrab dengan sepak bola Indonesia, berkat peran sebagai direktur teknik Garuda Select.

Adapun Shin Tae-yong tak perlu lagi dijelaskan, mengingat ia adalah pelatih timnas senior selama empat tahun terakhir.

Baca Juga: Prediksi Line Up Persija Vs PSM - Cuma Ada Ryo Matsumura untuk Ladeni Enam Pemain Asing Juku Eja


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.